Selasa, 11 Oktober 2011

Media Transmisi

Heem... Dari kemarin bingung mau posting apa. Nah, setelah di pikir-pikir lebih baik aku posting hasil presentasiku tadi tentang media transmisi.


Apa sih media transmisi itu? Media transmisi adalah suatu media atau tempat untuk menghantarkan atau lewatnya transmisi data. Media transmisi dibedakan menjadi dua yaitu media transmisi guided dan media transmisi unguided.

Media Transmisi Guided
Media transmisi guided adalah media transmisi yang kasat mata atau dapat dilihat dengan mata. Kapasitas transmisi sangat tergantung dari jarak dan sistem transmisinya dari titik ke titik maupun multititik. Ada tiga jenis media transmisi guided yaitu Twisted Pair Cable, Coaxial Cable, dan Fiber Optic Cable.

Twisted Pair Cable
Twisted pair cable adalah sebuah kabel yang biasa kita gunakan untuk kabel telepon atau kabel lan yang menghubungkan satu komputer dengan komputer lainnya. Sebuah twisted pair terdiri dari dua kawat yang disekat yang disusun dalam suatu pola spiral beraturan. Biasanya twisted pair cable digunakan untuk menghubungkan transmisi dari satu komputer ke komputer lainnya dalam satu ruangan maupun satu gedung. Ada dua jenis twisted pair cable, yang pertama Shielded Twisted Pair(STP) yang mempunyai daya tahan kuat biasanya digunakan untuk menghubungkan transmisi antar ruangan dan Unshielded Twisted Pair(UTP) yang mempunyai daya tahan yang lebih lemah yang biasanya digunakan untuk menghubungkan transmisi dalam satu ruangan.

Coaxial Cable
Coaxial cable adalah sebuah kabel yang terdiri dari dua kawat konduktor yang disusun berlainan untuk mengatur pengoperasian melalui jangkauan frekuensi yang lebih luas. Cloaxial cable mempunyai ketahanan dan daya rambat yang lebih baik untuk sebuah transmisi data. Dan juga cloaxial cable memiliki noise (gangguan) yang lebih sedikit dibandingkan twisted pair cable. Cloaxial cable biasanya digunakan untuk menyambungkan transmisi yang lebih jauh misalnya dari satu gedung ke gedung lain.

Fiber Optic Cable
Fiber Optic Cable merupakan kabel yang memiliki serat optik yang sangat tipis sekali (8-100ยตm), tetapi serat optik memiliki kemampuan yang sangat tinggi dalam memandu sebuah sinar optik. Serat optik memiliki noise(gangguan) yang sangat jauh lebih sedikit dibandingkan coaxial cable. Fiber optic cable mempuanyai kecepatan rambat yang sangat luar biasa mencapai 8.000Gigabyte/jam. Jika dibandingkan dengan kabel tembaga yang untuk sinkronisasi dengan jarak 10 mil memiliki perbedaan waktu 7 hari dan jika menggunakan fiber optik perbedaan waktunya hanya 1 jam dengan jarak 10 mil.

Media Transmisi Unguided
Media tansmisi unguided adalah sebuah media perambatan transmisi yang tidak kasat mata. Media perambatannya bisa melalui atmosfer maupun ruang angkasa. Transmisi dan penangkapan dilakukan oleh sebuah alat yang disebut antenaUntuk transmiter antena menyebarkan energi elektromagnetik ke dalam media (udara, ruang angkasa), Untuk receiver antena menangkap energi elektromagnetik dari media (udara, ruang angkasa).

Dalam media transmisi unguided terdapat 2 jenis konfigurasi yaitu searah dan segala arah. Dalam konfigurasi searah antena transmiter memberikan sinyal searah kepada antena receiver, sedangkan konfigurasi segala arah antena transmiter menyebar ke segala penjuru dan diterima banyak antena receiver. Dalam menghantarkan transmisi datanya, dibedakan menjadi empat jesis gelombang sinyal yaitu Gelombang Mikro Terrestrial (Atmosfer bumi), Gelombang Mikro SatelitRadio Broadcast, dan Infra Merah.

Gelombang Mikro Terrestrial (Atmosfer bumi)
Antena pengirim atau transmiter memfokuskan sinar pendek agar mencapai transmisi garis pandang menuju antena penerima atau receiver.

Gelombang Mikro Satelit
Dipergunakan untuk menghubungkan dua atau lebih transmitter/receiver gelombang mikro pada bumi, yang dikenal sebagai stasiun bumi atau ground station. Ada dua jenis gelombang mikro satelit.

-Jalur titik ke titik Mikro Satelit
Digunakan untuk menghubungkan transmiter ke hanya satu receiver. Biasanya digunakan untuk mengirimkan transmisi dari stasiun A ke stasiun B.
-Jalur Broadcast Mikro Satelit
Digunakan untuk menghubungkan satu transmiter ke beberapa receiver. Biasanya digunakan untuk mengirimkan transmiter dari stasiun pusat ke stasiun-stasiun penerima.
Radio Broadcast
Perbedaan utama diantara siaran radio dan gelombang mikro yaitu, dimana siaran radio bersifat segala arah (broadcast) sedangkan gelombang mikro searah (point-to-point). Gelombang ini biasanya digunakan untuk siaran radio, sinyal wifi, dll.

Infra Merah
Komunikasi infra merah dicapai dengan menggunakan transmitter / receiver yang modulasi cahaya yang koheren. Biasanya digunakan untuk mengirimkan transmisi dari transmiter ke receiver seperti contohnya di infra red pada hanphone.


Nah, penjelasan di atas merupakan penjelasan dari media transmisi yang dibuat untuk tugas jaringan komputer. sebenarnya masih banyak yang harus dipejari dari jaringan komputer. Ini hanya salah satu yang dipelajari dari jaringan komputer. Semoga dapan membantu kalian dalam memahami jalannya transmisi data melalui media transmisi.


Sumber : -Buku dari William Stallings tentang Data and Computer Communications
               -Google

Tidak ada komentar:

Posting Komentar